Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2021

Featured Post

Upaya Angkat Olahan Bandeng Jelak Menjadi Komoditi Unggulan Kota Pasuruan. Oleh: Mulyo Prabowo

Gambar
Poklasar Jelak Joyo Food menunjukan salah satu kreasi olahan bandeng jelak. Pasuruan-PaslineNews  Nama bandeng jelak sudah tidak asing ditelinga masyarakat Pasuruan. Jenis ikan bersisik keperakan hasil budidaya petambak di Pedukuhan Jelak, Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan  itu sangat disukai karena rasa dagingnya lebih gurih, lembut dan tidak bau tanah. Ketua Kelompok Pengelola dan Pemasaran (Poklasar) produk olahan bandeng  Jelak Joyo Food (JJF), Nurhayati mengatakan, bandeng jelak memang sedikit berbeda dibanding ikan bandeng dari daerah lain. Selain rasanya lebih gurih dan tidak bau tanah, perbedaan itu terlihat dari bentuk fisiknya. Bandeng jelak memiliki ukuran sedikit lebih kecil tapi berisi. Rata-rata perkilonya berisi empat ekor, atau sekitar 2,5 ons per ekornya dalam kondisi segar.  Ciri lainnya, bandeng jelak bibirnya berwarna merah. Sehingga banyak orang menyebutnya dengan si bibir merah, atau ikan bergincu. "Itu ciri fisik khas bandeng jelak y

Dukung Program Vaksinasi Covid-19, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Cabang Kota Pasuruan, Lakukan Sosialisasi Dan Pendataan Warga Lansia

Gambar
Sebelum divaksin, warga lansia diskrining kesehatannya oleh petugas medis. Pasuruan-PaslineNews. Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Cabang Kota Pasuruan ikut berperan aktif menyukseskan program  Vaksinisasi  Covid-19. Bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Pasuruan,  menyelenggarakan suntikan vaksin Covid-19 di UPT Puskesmas Kebonsari di Jalan Gajahmada, Senin (19/04). Nampak warga Tionghoa usia lanjut mengantri giliran untuk divaksin. Kebanyakan mereka didampingi anak atau cucunya.  Ketua PSMTI Cabang Kota Pasuruan Wibisono menuturkan, PSMTI  membantu melakukan pendataan warga lansia(lanjut usia) diatas usia 60 tahun. Data tersebut dibawa ke Dinkes untuk diproses. Setelah itu, Dinkes memberikan  undangan suntik vaksin, kemudian undangan tersebut diberikan ke warga. "Kita membantu pemerintah dalam pendataan dan membagi undangan hingga pelaksanaan vaksin. Kita pastikan warga yang mendapat undangan hadir di Puskesmas Kebonsari," ujarnya. Wibisono menambahkan, PS

Pemberdayaan Peka Menjadi Prioritas DP3AKB Kota Pasuruan

Gambar
Kepala DP3AKB Kota Pasuruan, Nyoman Swasti, memberi arahan kepada kader IMP terkait program Peka. Pasuruan-PaslineNews. Perempuan kepala keluarga (Peka)  menjadi program prioritas Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana ( DP3AKB) Kota Pasuruan. Peka adalah perempuan yang memiliki peran menjadi tulang punggung keluarga.  Kepala DP3AKB Kota Pasuruan Nyoman Swasti menuturkan, kriteria Peka yaitu, perempuan berstatus janda yang  menjadi tulang punggung  keluarga; perempuan tidak menikah (belum pernah nikah) tapi menjadi tulang punggung ekonomi keluarga; perempuan sudah menikah menjadi tulang punggung keluarga karena suaminya tidak mampu menafkahi mungkin karena kondisi fisiknya sakit sehingga tidak mampu bekerja; dan wanita nikah siri yang menjadi tulang punggung keluarganya karena  tidak dinafkahi suaminya. Menurut Nyoman, program pemberdayaan Peka dalam rangka ikut menciptakan tatanan masyarakat yang sejahtera, adil gender, dan bermartabat, dengan memberika

Tancap Gas Pol Revitalisasi RSUD dr.R.Soedarsono Dengan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Seluruh Pegawai

Gambar
Walikota Pasuruan H.Saifullah Yusuf pidato didepan dokter, perawat dan pegawai RSUD dr.R Soedarsono. Pasuruan-PaslineNews. Rumah Sakit dr.R.Soedarsono mendapat perhatian khusus dari Wali Kota Pasuruan H. Saifullah Yusuf dan wakilnya Adi Wibowo. Terbukti, belakangan Gus Ipul sapaan karib Saifullah Yusuf sering mengunjungi rumah sakit milik pemerintah daerah Kota Pasuruan ini. Dia ingin tancap gas pol untuk merubah tatanan dan pelayanan RSUD dr.R.Soedarsono.  Salah satu syaratnya adalah komitmen yang kuat dari seluruh pegawai rumah sakit, dokter, perawat dan tenaga administrasinya. Komitmen tersebut dipertegas dengan penandatanganan pakta integritas dan komitmen bersama antara walikota dengan seluruh pegawai RSUD dr.R. Soedarsono Kota Pasuruan, untuk mewujudkan pelayanan yang berkualitas/ bermutu menuju smart hospital dengan slogan, sapa, senyum, mutu, amanah, respek dan terpercaya.  Prosesi penandatanganan di lakukan di aula RSUD dr.R.Soedarsono, Selasa (13/4). Oleh Wali Kota Pasuruan H

Gempa Magnetudo 6,7 Skala Richter Guncang Pasuruan

Gambar
Pusat gempa berlokasi di 90 km barat daya Kabupaten Malang di kedalaman 25 meter bawah laut. Pasuruan-PaslineNews  Pasuruan diguncang Lindu, Sabtu (10/04). Lindu atau gempa dirasakan masyarakat pada pukul 14.00:15 WIB. Guncangan dirasakan sebanyak dua kali dan berlangsung  sekitar 5 detik. Guncangan tersebut walau kecil tapi mengagetkan warga. Seperti karyawan Koperasi Pegawai Telkom (Kopegtel) Kota Pasuruan, berhamburan keluar kantor untuk menyelamatkan diri, takut ada gempa susulan. Bersyukur tidak ada kerusakan apapun. Setelah beberapa menit tidak dirasa ada guncangan lagi mereka kembali masuk ke kantornya dan kembali beraktifitas kembali. Informasi dari BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geo Fisika) melalui situs web www.bmkg.go.id, gempa magnetudo  berkekuatan 6,7 skala Richter. Pusat gempa berada 90 km  barat daya Kabupaten Malang, Jawa Timur di koordinat 8.9 LS- 112.48 BT pada kedalaman 25 meter di bawah laut. Gempa tidak berpotensi Sunami, namun BMKG menghimbau agar masya