Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2021

Featured Post

Keputusan KPU Kota Pasuruan Nomor 547 Tahun 2024 Tentang PetunjukTeknis Penyusunan Daftar Pemilih Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Serta Walikota dan Wakil Walikota Pasuruan Tahun 2024

Gambar
Suasana Sosialisasi KPU tentang Petunjuk Teknis Penyusunan Daftar Pemilih Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Serta Walikota dan Wakil Walikota Pasuruan Tahun 2024, di Resto Kurnia. Pasuruan-PaslineNews Menindak lanjuti Peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Nomor 7 Tahun 2024, KPU Kota Pasuruan menggelar Sosialisasi Keputusan KPU Kota Pasuruan Nomor 547 Tahun 2024 Tentang Petunjuk Teknis Penyusunan Daftar Pemilih Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Serta Walikota dan Wakil Walikota Pasuruan Tahun 2024,  di resto Kurnia Kota Pasuruan, Jumat (12/06/24). Ketua KPU Kota Pasuruan Nanang Abidin mengatakan, sosialisasi tersebut menindak lanjuti PKPU RI Nomor 7, bahwa setiap KPU Kabupaten/Kota wajib memiliki Petunjuk Teknis Penyusunan Daftar Pemilih. Dengan memiliki Petunjuk Teknis Penyusunan Daftar Pemilih, diharapkan, informasi terkait pendataan pemilih bisa mudah  sampai ke masyarakat. Sebab, setiap daerah memiliki karakteristik sosial budaya berbeda

Prihatin Peningkatan Kasus Covid-19 Dan Peduli Keselamatan Nakes, DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan Beri Bantuan Pakaian APD Ke Sejumlah Puskesmas

Gambar
Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan, H.M Hasjim Asjari (tengah), didampingi jajaran pengurus, menyerahkan bantuan pakaian APD kepada dr.g. Andriani, Kepala Puskesmas Karangketug Pasuruan-PaslineNews DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan membagikan sejumlah alat pelindung diri (APD) ke Puskesmas se-Kota Pasuruan, Rabu (21/07/21). Kegiatan bagi-bagi APD tersebut merupakan bentuk keprihatinan Partai Nasdem karena semakin meningkatnya kasus penularan Covid-19 di Kota Pasuruan. Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan H.M. Hasjim Ashari menuturkan, pihaknya merasa prihatin dengan tingginya tingkat penularan Covid -19 di Kota Pasuruan. Hal itu membuat pekerjaan tenaga kesehatan (Nakes) menjadi lebih berat. Dengan semakin beratnya tugas Nakes berbanding lurus dengan meningkatnya kebutuhan akan APD.  Apalagi banyak Nakes yang tertular virus corona karena kelelahan atau penyebab lainnya. "DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan merasa prihatin dengan semakin tingginya tingkat penularan Covid-19, apalagi

Kelurahan Sekar Gadung terbanyak, Lima Kelurahan Bersih dari Kasus Penularan Covid-19 Di Kota Pasuruan

Gambar
Pasuruan-PaslineNews Kelurahan Sekar Gadung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan merupakan kawasan terbanyak yang terkonfirmasi positif virus Corona. Menurut data pemerintah Kota Pasuruan kasus Covid-19 minggu pertama bulan Juli 2021, tanggal 5-11Juli yang disampaikan dalam Rapat Koordinasi PPKM Mikro Kota Pasuruan di sekretariat Kota Pasuruan, Rabu, (07/07/21), update kasus penularan Covid-19 sampai tanggal 7 Juli 2021, sebanyak 36 orang warga  Kelurahan Sekar Gadung terkonfirmasi positif Covid-19. Jumlah itu tersebar di 16 RT (Rukun Tetangga) dari total 46 RT. Sisanya, sebanyak 30 RT sementara masih nihil kasus penularan Covid-19. Sementara itu, dari 34 kelurahan di Kota Pasuruan, lima kelurahan hingga hari ini masih bersih dari kasus penularan corona. Empat kelurahan berada di Kecamatan Panggungrejo, yakni, Kelurahan Ngemplak Rejo, Tambaan, Panggungrejo, dan Kelurahan Bangilan. Serta Kelurahan Randusari yang berada di Kecamatan Gadingrejo. Kelima kelurahan tersebut sementara mendapat