Featured Post

Gus Ipul: Kalau Kemudian Sekarang Dikembangkan Isu Seakan-akan Mau Mengganti Ketua Umum PKB Itu Sebenarnya Sesuatu Yang Biasa Saja.

Gambar
Walikota Pasuruan Drs. H Saifullah Yusuf saat meresmikan Gedung PLUT-KUMKM. Pasuruan-PaslineNews Tudingan  bahwa  ada upaya-upaya  mengganti Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) dari netizen yang berkomentar di media sosial (medsos), disikapi enteng oleh Sekjen PB NU Drs H Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Dia menilai itu hanya opini yang dikembangkan pihak- pihak tertentu dan itu hal yang biasa dalam sebuah proses politik. "Kalau  kemudian sekarang dikembangkan isu seakan-akan mau mengganti ketua Umum PKB itu sebenarnya sesuatu yang biasa saja.  Jadi, itu proses yang  biasa," ucap Gus Ipul saat meresmikan gedung PLUT-KUMKM di Jalan Raya Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Rabu (16/04/24).  Dia menambahkan, opini tersebut sudah membawa-bawa penguasa dan pihak lain yang dituding berupaya mengganti ketua umum PKB.  "Saya ingin menyatakan bahwa tidak ada upaya yang digerakkan oleh kekuasan untuk mengganti pimpinan PKB tapi karen

Nonton Bareng Final Piala Dunia 2022, Wajib Medical Check Up

KH. Jazuli Sya'roni, pengasuh Ponpes Al-Falah Sya'roniyah Asiddiqiyah (peci putih).



Pasuruan-PaslineNews.

Cara unik keluarga besar Pondok Pesantren Al-Falah Sya'roniyah Asiddiqiyah, menggelar nonton bareng final sepak bola piala dunia 2022, dengan mewajibkan  semua yang hadir melakukan medical check up, di pelataran Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Falah Sya'roniyah Asiddiqiyah, Desa Gajahbendo, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, Minggu (18/12/22) malam 


Menurut KH. Jazuli Sya'roni, pengasuh Ponpes Al-Falah Sya'roniyah Asiddiqiyah, medical check up tersebut untuk memastikan bahwa masyarakat yang hadir di acara tersebut  bebas dari Covid-19. "Kami ingin memastikan kalau yang hadir negatif Covid-19. Dan juga memastikan sehat untuk begadang nonton bareng final piala dunia 2022, sesuai tema kami Kongkow Sehat Gembira," ujarnya.


Tidak hanya yang hadir nobar, lanjutnya, masyarakat sekitar pun banyak yang ikut medical check up gratis yang disokong Nakes (tenaga kesehatan) dari Rumah Sakit Asih Abyakta yang membuka layanan kesehatan di Jalan Surabaya-Malang, Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. "Ada sekitar 250 orang yang ikut medical check up gratis tersebut," katanya.


Lebih lanjut, Gus Jazuli sapaan akrab KH. Jazuli Sya'roni menuturkan, nonton bareng itu bekerjasama dengan TNI-Polri, pemerintah dan lembaga lainnya. "Yang pasti, kegiatan Kongkow nobar final piala dunia ini untuk membangun sinergitas TNI-Polri dengan masyarakat, bersama-sama menjaga kondusivitas daerah  Pasuruan," ucapnya.


Gus Jazuli menambahkan, momen nobar juga dimanfaatkan oleh UMKM dan ekonomi kreatif masyarakat sekitar yang tergabung dalam Ekonomi Kreatif Revogra. Dukungan juga datang dari Taman Safari, The Taman Dayu, Ciputra, dan lainnya. "Alhamdullilah, acara ini banyak yang mendukung termasuk teman-teman dari Forum Komunitas Bikers Jatim, Harley Davidson Club Suroboyo, dan Harley Suporter Club Surabaya,' tutupnya.



Wartawan : Prabowo


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggur Wirogunan Andalan Pertanian Kota Pasuruan

Porprov Jatim VIII /2023, Kontingen Kota Pasuruan Tanpa Pencak Silat

Daftarkan 30 Bakal Calegnya, Partai Gerindra Bertekad Menang di Kota Pasuruan