Featured Post

Gus Ipul: Kalau Kemudian Sekarang Dikembangkan Isu Seakan-akan Mau Mengganti Ketua Umum PKB Itu Sebenarnya Sesuatu Yang Biasa Saja.

Gambar
Walikota Pasuruan Drs. H Saifullah Yusuf saat meresmikan Gedung PLUT-KUMKM. Pasuruan-PaslineNews Tudingan  bahwa  ada upaya-upaya  mengganti Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) dari netizen yang berkomentar di media sosial (medsos), disikapi enteng oleh Sekjen PB NU Drs H Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Dia menilai itu hanya opini yang dikembangkan pihak- pihak tertentu dan itu hal yang biasa dalam sebuah proses politik. "Kalau  kemudian sekarang dikembangkan isu seakan-akan mau mengganti ketua Umum PKB itu sebenarnya sesuatu yang biasa saja.  Jadi, itu proses yang  biasa," ucap Gus Ipul saat meresmikan gedung PLUT-KUMKM di Jalan Raya Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Rabu (16/04/24).  Dia menambahkan, opini tersebut sudah membawa-bawa penguasa dan pihak lain yang dituding berupaya mengganti ketua umum PKB.  "Saya ingin menyatakan bahwa tidak ada upaya yang digerakkan oleh kekuasan untuk mengganti pimpinan PKB tapi karen

Formacida Berbagi Dengan Masyarakat Pinggiran




Pasuruan-PaslineNews.

Meski pandemi  Covid-19 mulai mereda, namun dampak sosial ekonominya masih terasa ditengah masyarakat. Untuk itu, Forum Masyarakat Cinta Damai (Formacida) Pasuruan melakukan giat berbagi dengan masyarakat pinggiran.


masyarakat pinggiran inilah yang paling merasakan dampak pandemi Covid-19 selama dua tahun. Sebab, Kebanyakan mereka bekerja di sektor nonformal seperti buruh tani, kuli bangunan, pedagang kecil, dan sektor non formal lainnya.


Walau berbagi bingkisan kecil, yang berisi nasi kotak plus sebotol air mineral ditambah masker dan handsanitezer, itu sangat berarti bagi mereka. Mengingat harga kebutuhan pangan sangat tinggi untuk saat ini. 


Giat berbagi tersebut dilaksanakan tiga hari berturut-turut, mulai hari Sabtu, Minggu , dan Hari Senin (13/06). Menyisir pinggiran Kota Pasuruan dan pedalaman Kabupaten Pasuruan. Setiap hari dibagikan sebanyak 50 hingga 100 bingkisan.


"Berbagai ini selain sedikit membantu saudara kita, paling tidak bisa menguatkan semangat kebersamaan dan jiwa satu bangsa, Indonesia," ujar Ketua Formacida Pasuruan Arif Sasmita saat giat berbagi di desa Sekargadung, Kecanatan Purworejo, Kota Pasuruan, Senin (13/06/22).


Wartawan : Prabowo

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggur Wirogunan Andalan Pertanian Kota Pasuruan

Porprov Jatim VIII /2023, Kontingen Kota Pasuruan Tanpa Pencak Silat

Daftarkan 30 Bakal Calegnya, Partai Gerindra Bertekad Menang di Kota Pasuruan