Featured Post

Mas Dion, Satu-satunya Kader PKB Yang Siap Maju Di Pilkada Kabupaten Pasuruan

Gambar
  Mas Dion saat menemui wartawan di ruang kerjanya.(Foto:Bowo) Pasuruan-PaslineNews HM. Sudiono Fauzan semakin mantap Maju di pemilu kepala daerah Kabupaten Pasuruan pada  bulan November 2024 mendatang. Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan ini yakin akan mendapat rekomendasi dari DPP Partai Kebangkitan Bangsa. Alasan kuat kenapa dirinya yakin dan percaya bakal mendapatkan rekomendasi dari  DPP PKB, karena sejauh ini  tidak ada kader partai PKB yang menyatakan diri maju di Pilkada nanti. Alasan lainnya, dia telah berhasil melaksanakan tugas partai mempertahankan kursi PKB khususnya dapil Pasuruan 1 dan 2, pada pemilu lalu. Harapannya prestasi  itu bisa menjadi pertimbangan DPP PKB mengeluarkan rekomendasi untuknya maju di pemilu kada nanti. "Atas pertimbangan itu, saat ini saya  sedang fokus berjuang mendapatkan rekomendasi dari DPP PKB," ucap Sudiono Fauzan yang akrab di panggil Mas Dion ini, di ruang kerjanya di Sekretariat DPRD Kabupaten Pasuruan, Senin (24/03/24). Tahapan berikut

DPC Partai Hanura Kota Pasuruan Buka Pendaftaran Bacalonkada Tahun 2020 Hari Jumat (13/12)



Pasuruan-Pasline News
Menghadapi dinamika politik di Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Kota Pasuruan Tahun 2020,  DPC Partai Hanura Kota Pasuruan  akan membuka pendaftaran Bacalonkada pada hari Jumat (13/12)  hingga tanggal 27 Desember.  Hal tersebut disampaikan Farid Misbah diacara, Kegiatan Jaringan Aspirasi Masyarakat Reses Tahun 2019, Farid Misbah, Anggota DPRD Kota Pasuruan Periode 2019-2024,  di salah satu hotel di Kota Pasuruan, Rabu (11/12/19) malam.

Dia menuturkan, hal tersebut wujud dari komitmen Partai Hanura sebagai partai terbuka, tidak fanatik, bisa dengan siapa saja dan mau dengan siapa saja. Bisa dengan partai yang satu Fraksi maupun di luar fraksi. Intinya, Hanura mau membangun komunikasi politik dengan partai apa saja. "Disitu nanti kita akan lihat siapa saja yang mendaftar. Dan pendaftaran tersebut akan kami nilai sesuai standart dari DPP, "ucapnya usai reses.

Kegiatan tersebut merupakan amanat partai yang harus dilaksanakan karena sesuai hasil Supervisi DPD Jawa Timur , Partai Hanura Kota Pasuruan masuk klaster B. Yaitu, kalau kadernya mencalonkan, itu hanya di wilayah N 2. Tapi, bisa juga N 1 tergantung kadernya. "Sampai saat ini kami masih menimbang-nimbang dan menjalin komunikasi dengan partai lain.   Kalau sudah saatnya ya berangkat. Kalau belum cukup biayanya jangan memaksa, "tegas Farid.

Farid menambahkan, siapapun yang diusung oleh Partai Hanura baik kader atau bukan, harus jadi walikota. Sebab, Hanura punya hitungan dan mampingnya. "Kata kuncinya, siapa pun yang didukung Partai Hanura, wajib jadi walikota.  dan teman teman yang hadir di reses ini, bertekad bulat all out mendukungnya. Karena hal itu juga termasuk target DPC karena sejak tahun 2014 calon yang diusung Hanura tidak pernah jadi, "pungkasnya.(B.)

Postingan populer dari blog ini

Anggur Wirogunan Andalan Pertanian Kota Pasuruan

Porprov Jatim VIII /2023, Kontingen Kota Pasuruan Tanpa Pencak Silat

Daftarkan 30 Bakal Calegnya, Partai Gerindra Bertekad Menang di Kota Pasuruan