Featured Post

Gus Ipul: Kalau Kemudian Sekarang Dikembangkan Isu Seakan-akan Mau Mengganti Ketua Umum PKB Itu Sebenarnya Sesuatu Yang Biasa Saja.

Gambar
Walikota Pasuruan Drs. H Saifullah Yusuf saat meresmikan Gedung PLUT-KUMKM. Pasuruan-PaslineNews Tudingan  bahwa  ada upaya-upaya  mengganti Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) dari netizen yang berkomentar di media sosial (medsos), disikapi enteng oleh Sekjen PB NU Drs H Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Dia menilai itu hanya opini yang dikembangkan pihak- pihak tertentu dan itu hal yang biasa dalam sebuah proses politik. "Kalau  kemudian sekarang dikembangkan isu seakan-akan mau mengganti ketua Umum PKB itu sebenarnya sesuatu yang biasa saja.  Jadi, itu proses yang  biasa," ucap Gus Ipul saat meresmikan gedung PLUT-KUMKM di Jalan Raya Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Rabu (16/04/24).  Dia menambahkan, opini tersebut sudah membawa-bawa penguasa dan pihak lain yang dituding berupaya mengganti ketua umum PKB.  "Saya ingin menyatakan bahwa tidak ada upaya yang digerakkan oleh kekuasan untuk mengganti pimpinan PKB tapi karen

Hanya Butuh Waktu Tujuh Jam Tim Resmob Sat Reskrim Polres Pasuruan Kota Ungkap Pembunuh Gozali



Pasuruan-Pasline

Kasus pembunuhan di sebuah warung kopi milik Dewi di depan ruko Jalan WR. Supratman No.28, Kelurahan Bangilan, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, Sabtu (19/10/19) malam, berhasil diungkap tim Resmob Suropati Sat Reskrim Polres Pasuruan Kota. Hanya butuh waktu tujuh jam polisi bisa menemukan tersangka pembunuh Gozali(20) warga Desa Balunganyar, Kecamatan. Lekok,  Kabupaten Pasuruan.

Menurut rilis Humas Polres Pasuruan Kota, setelah menerima laporan tindak pidana pembunuhan tersebut, polisi segera datang ke TKP dan melakukan olah TKP,  pemeriksaan serta keterangan dari saksi-saksi. Setelah didalami, dugaan polisi mengarah pada tiga nama anak muda yaitu, Muhammad Syahroni bin Sulhan (18) warga Desa Semedu, Kecamata Lekok, Kabupaten Pasuruan. MF bin Somad (16) warga Dusun Dadapan, Desa Patuguran, Kecamatan Rejoso,  Kabupaten Pasuruan. Dan AA
bin M.Sulkan (17), warga Dusun Krikilan, Desa Kalipang, Kecamatan Lekok,  Kabupaten Pasuruan.

Pada hari Minggu tgl 20 Okt 2019 sekira jam 06.00 wib Tim Resmob Suropati Sat Reskrim Polres Pasuruan Kota bergerak memburu ketiga nama tersebut. Dan berhasil menangkap pelaku M.Syahroni alias Roni yang berperang sabagai eksekutor dan berhasil menyita senjata tajam jenis clurit yang digunakan untuk melakukan aksinya. Namun pada saat dilakukan penangkapan, pelaku Roni melakukan perlawan sehingga petugas melakukan tindakan tegas terukur dengan menembak kaki pelaku.

Selanjutnya dikembangkan lagi dan sekira pukul 07.00 WIB, berhasil menangkap pelaku MF yang berperan memanggil teman-teman serta memanggil Roni. Dan terakhir AA yang berperan membantu mencari korban untuk dieksekusi. Selanjutnya pelaku dan barang bukti diamankan di Polres Pasuruan Kota guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kronologis kejadiannya, Pada waktu dan tempat kejadian tersebut,  korban bersama teman lainnya semuanya berjumlah 4 (empat), menggunakan sepeda motor sendiri-sendiri menuju ke Pasar Poncol untuk minum kopi disebuah warung kopi. Setelah itu pindah minum kopi di warung kopi depan ruko JL. WR. Supratman No. 28 Kelurahan Bangilan, Kecamatan Panggungrejo,  Kota Pasuruan.

Tiba - tiba kelompok pelaku, Roni cs datang kurang lebih 10 (sepuluh) orang dan pelaku menanyakan pemilik sepeda motor satria warna pink (sepeda motor milik korban). Setelah teman-teman korban menyebut nama ROZALI (korban), kemudian pelaku mengeluarkan senjata tajam jenis clurit dan langsung membacok korban tepat di bagian punggung dan kepala sebelah kanan dan atas. Setelah itu rombongan pelaku melarikan diri ke arah timur dan korban kemudian dibawa temannya ke Rumah Sakit Dr. R. Soedarsono Kota Pasuruan. Namun ditengah perjalanan korban tidak tertolong dan meninggal. (B./Humas ResPaskot).

Postingan populer dari blog ini

Anggur Wirogunan Andalan Pertanian Kota Pasuruan

Porprov Jatim VIII /2023, Kontingen Kota Pasuruan Tanpa Pencak Silat

Daftarkan 30 Bakal Calegnya, Partai Gerindra Bertekad Menang di Kota Pasuruan