Featured Post

Gus Ipul: Kalau Kemudian Sekarang Dikembangkan Isu Seakan-akan Mau Mengganti Ketua Umum PKB Itu Sebenarnya Sesuatu Yang Biasa Saja.

Gambar
Walikota Pasuruan Drs. H Saifullah Yusuf saat meresmikan Gedung PLUT-KUMKM. Pasuruan-PaslineNews Tudingan  bahwa  ada upaya-upaya  mengganti Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) dari netizen yang berkomentar di media sosial (medsos), disikapi enteng oleh Sekjen PB NU Drs H Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Dia menilai itu hanya opini yang dikembangkan pihak- pihak tertentu dan itu hal yang biasa dalam sebuah proses politik. "Kalau  kemudian sekarang dikembangkan isu seakan-akan mau mengganti ketua Umum PKB itu sebenarnya sesuatu yang biasa saja.  Jadi, itu proses yang  biasa," ucap Gus Ipul saat meresmikan gedung PLUT-KUMKM di Jalan Raya Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Rabu (16/04/24).  Dia menambahkan, opini tersebut sudah membawa-bawa penguasa dan pihak lain yang dituding berupaya mengganti ketua umum PKB.  "Saya ingin menyatakan bahwa tidak ada upaya yang digerakkan oleh kekuasan untuk mengganti pimpinan PKB tapi karen

Gadis Kecil Usia 7 Tahun Luka Serius Kena Ledakan Bondet





Pasuruan- Paslinenews

Seorang Gadis kecil bernama Nabila (7) binti Solihin warga Kedung Banger Kecamatan Winongan Kabupaten Pasuruan, dilarikan kerumah sakit karena terkena ledakan bondet.

Kerabat korban, Mokhamad Sugiarto memgatakan, akibat ledakan tersebut Nabila mengalami luka serius di telapak tangan kanannya. Dibagian dada dan pertut terluka kena serpihan bondet. Saat ini masih ditangani  dokter. Dokter menyarankan untuk segera dilakukan operasi."Nabila sedang ditangani dokter. Dan dokter menyarankan agar korban secepatnya di lakukan tindakan operasi, "kata Molhamad Sugiarto.

Sugiarto menambahkan, kronologisnya, sepulamg dari sekolah di SDN Petung lll, sekitar pukul 12.00, Nabila bersama teman sebayanya bermain di pekarangan sekitar rumah. Saat asyik bermain, Nabila menemukan benda bulat seperti bola kasti sebesar kepal tangan orang dewasa. Ketika benda tersebut diangkat dan diremas, tiba-tiba meledak. Mengetahui Nabila terluka serius, orang tuanya dan tetangga sekitar membawanya kerumah sakit dr. R. Soedarsono Kota Pasuruan.

"Mengetahui Nabila terluka serius orang tuanya membawanya kerumah sakit purut ini. Oleh dokter langsung ditangani dan sarankan segera dioperasi, " jelas Sugiarto.

Postingan populer dari blog ini

Anggur Wirogunan Andalan Pertanian Kota Pasuruan

Porprov Jatim VIII /2023, Kontingen Kota Pasuruan Tanpa Pencak Silat

Daftarkan 30 Bakal Calegnya, Partai Gerindra Bertekad Menang di Kota Pasuruan